Peringatan Isra Mi'raj Tahun 1446H MTsN2 Banyumas; Membentuk Karakter Generasi Berakhlak Mulia

Oleh MTSN2 Banyumas
SHARE

Banyumas (Humas) : Bertempat di Masjid Ulul Albab, MTsN 2 Banyumas gelar pengajian dalam rangka peringati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H. Kegiatan pengajian ini terbagi menjadi dua area, dikarenakan Masjid   Ulul Albab tidak mencukupi untuk menampung seluruh peserta didik, tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 2 Banyumas. Oleh karena itu untuk kenyamanan kegiatan pengajian, maka pesdik putri bertempat di area serambi gedung depan Madrasah, Sabtu, (25/01/2025).

Kegiatan pengajian diawali dengan lantunan hadroh dan tadarus hotmil Qur'an kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala madrasah dan Inti pengajian. Mengambil tema pengajian "Membentuk Karakter Generasi Berakhlak Mulia dengan Semangat Isra Mi'raj". Kegiatan pengajian ini diikuti oleh seluruh pesdik kelas VII, VIII, IX tidak ketinggalan juga seluruh pendidik dan tenaga kependidikan MTsN 2 Banyumas. 

Pada sambutannya Atik Restusari menyampaikan agar seluruh pesdik untuk tertib dan mendengarkan dengan seksama kajian yang akan disampaikan oleh Ustadz Dalail, M.Pd. Selain itu pesdik juga akan diberi tugas untuk mencatat isi kajian dan diserahkan kepada wali kelas masing-masing. "Dengan peringatan Isra’ Mi’raj ini, diharapkan seluruh peserta didik menjadi generasi yang tidak hanya menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi saja, melainkan memahami dan menerapkan akhlak serta ibadah yang telah dilakukan oleh Rasulullah SAW,” tuturnya Atik. 

Pengajian Isra Mi'raj ini dibuka dan dimeriahkan oleh grub hadroh yang melantunkan shalawat Nabi dan diiringi oleh group rebana MTsN 2 Banyumas. Pembicara pengajian Isra Mi'raj kali ini adalah Ustadz Dalail, M.Pd. Pada sesi kajian, Dalail menyampaikan bahwa sebagai peserta didik harus serius dalam menuntut ilmu dan ikhlas, karena ibadah menuntut ilmu lebih baik dari sholat seribu raka'at dan takziah seribu jenazah. 

Kewajiban sebagai seorang anak sekaligus peserta didik adalah mengormati dan patuh kepada orang tua dan guru. stadz Dalail juga  menjelaskan bahwa, Isra Mi’raj adalah peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapatkan perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam.

"Peristiwa Isra Mi’raj terbagi dalam dua peristiwa , Isra Nabi Muhammad SAW diberangkatkan oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa sdangkan Mi’raj Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi, disinilah Rasulullah SAW mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu karena amalan salat adalah amalan yang nanti akan ditanyakan pertama kali setelah kita menghadap Allah SWT,” jelas Ustadz Dalail.

Dia menuturkan peristiwa yang luar biasa itu harus kita imani dan kita yakini dalam hati serta selanjutnya berusaha dengan sekuat tenaga kita untuk melaksanakan hasil dari peristiwa itu yaitu peritah shalat 5 waktu.(Ning/twm)